Menjual, Membeli, dan Bersenang-senang di eBay
Auction atau sistem bidding ternyata bukan satu-satunya cara untuk membeli barang di eBay. Beneran? Yup, selain menyediakan sistem bidding atau auction, eBay juga ternyata mengerti, bahwa sebagian orang mungkin lebih memilih untuk mendapatkan barang yang diinginkannya secara cepat.
eBay mengerti, sebagian orang lebih menyukai mendapatkan barang yang diinginkannya secara langsung. Hingga mereka tidak harus menunggu batas waktu aution berakhir. Untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan seperti ini, eBay menyediakan apa yang disebut dengan Buy It Now, atau disingkat BIN. Atau bisa juga dengan cara mengunjungi eBay Store.
Dengan mengunjungi eBay store, pengunjung eBay bisa membeli barang dengan segera, tanpa melalui proses auction atau melakukan bidding. Tapi tentu saja di eBay Store ini, pembeli tidak bisa melakukan bidding atau penawaran. Harga yang ditawarkan di eBay store ini, adalah harga mati atau harga pas. Tidak ada tawar menawar disitu.
Jadi, jika seorang pengunjung merasa cocok dengan harga suatu barang, mereka dapat membelinya dengan segera. Jenis barang yang tersedia di eBay store ini juga sama beragamnya dengan barang yang ditawarkan menggunakan sistem auction atau bidding. Bagaimana dengan pedagang? Apakah setiap pedagang bisa membuat eBay storenya sendiri?
Tentu tidak teman. Tidak semua pedagang bisa membuat eBay store begitu saja. Sebelum mereka diperbolehkan membuat dan membuka eBay storenya sendiri, ada beberapa persyaratan yang harus mereka penuhi. Ini tentu saja dengan tujuan untuk memberikan perlindungan yang sama, dengan para pembeli yang menggunakan sistem auction. Untuk lebih jelasnya, akan kita bahas lebih detail pada artikel terpisah.
Selain Buy It Now dan eBay Store, eBay juga menyediakan sistem yang disebut dengan eBay Express. Sistem ini dibuat dengan meniru sistem belanja tradisional. Maksudnya? Dengan eBay express ini, kita bisa membeli beberapa barang sekaligus dari beberapa pedagang, dalam satu kali transaksi. Maksudnya?
Jika pembeli menggunakan sistem auction, maka mereka harus melakukan proses pembayaran satu persatu, untuk setiap barang atau pedagang. Sedangkan dengan sistem eBay express, cukup dengan satu kali proses pembayaran. eBay-lah yang akan mengatur pembagiannya kepada pedagang yang bersangkutan. Enak bukan?
Gimana bro? Mulai tertarik untuk menjual barang di eBay? Sama. Aku juga jadi tertarik dan kepingin tahu lebih banyak mengenai... bagaimana sih rasanya berjualan di eBay? Rumit tidak prosesnya? Bagaimana dengan fee yang musti dibayar? Berapa yang harus dibayar? Mahal tidak? Dan yang lebih penting lagi, kenapa harus di eBay? Apa kelebihan berjualan di eBay, dibanding berjualan di tempat laen?
Berjualan di eBay
Menurut penulis buku tentang eBay ini... untuk berjualan di eBay itu... seorang seller cukup mengisi form yang telah disediakan. Tapi, tentu saja sebelum si seller bisa mengisi form tersebut, dia diwajibkan untuk menjadi anggota eBay. Dia wajib mendaftar di eBay dulu. Setelah mendapatkan account eBay, barulah dia bisa menjadi seorang seller, ataupun buyer.
Menjadi anggota eBay? Bayar tidak?
Nop, untuk sekedar menjadi anggota eBay, tidak ada pungli yang harus kita bayar. Kalo sekedar mendaftar di eBay saja sih, gratis. Jika nantinya kita ingin menjadi penjual atau seller di eBay, berulah kita diwajibkan membayar sejumlah fee. Fee ini berkisar antara $0.20 - $4.80. Bergantung dari jenis dan jumlah barang, serta... fasilitas yang digunakan.
Dengan memajang atau menjual barang di eBay, berarti kita akan mendapatkan kesempatan untuk menjangkau ke lebih dari 100 juta anggota eBay, dari seluruh dunia. Itulah salah satu kelebihan yang kita dapat saat menjual di eBay. Dan... dengan sedikit keberuntungan, banyak pengalaman, serta ditunjang keahlian, bukan tidak mungkin kita akan mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda di eBay.
Yep, itu berkat sistem auction tadi. Berkat sistem auction, berarti kita mendapat kesempatan untuk mendapat keuntungan setinggi-tingginya. Siapa tahu aja nasib kita lagi bagus, hingga ada seorang buyer atau calon pembeli yang menawar dengan harga yang menarik, fantastik, dan boombastik.
Bagaimana dengan proses pembayarannya? Apakah juga melalui eBay? Apakah eBay juga memotong atau memungut fee lagi? Yep, eBay akan memotong sedikit dari jumlah transaksi. Setelah proses auction berakhir, dan mendapat seorang pemenang, maka proses pembayarannya akan terjadi secara langsung antara si buyer, dan si seller.
Kalo soal bagaimana proses pembayaran akan dilakukan, itu tergantung dari kesepakatan bersama. Ok, itu kalo kita ingin berjualan. Nah, kalo kita ingin membeli barang di eBay, bagaimana caranya? Apakah seorang buyer juga harus membayar fee dulu kepada eBay, sebelum dia boleh melakukan bidding?
Baik, sekarang kita belajar mengenai cara membeli di eBay.
Membeli di eBay
Untuk menjadi seorang buyer dan melakukan bidding di eBay, semuanya gratis... tis... tiiiis. Tidak ada fee yang harus dibayar. Cukup dengan mendaftar dan menjadi anggota eBay (yang juga gratis). Seorang anggota eBay, bebas mencari barang, dan melakukan bidding sebanyak yang dia mau.
Dia juga bebas menawar atau melakukan bidding, setinggi yang dia mampu. Tapi ada yang perlu diingat, saat dia melakukan bidding, berarti dia berkewajiban untuk membayar barang yang di bidding-nya itu, jika ternyata dialah yang menjadi pemenang. Dengan melakukan bidding, itu sama artinya dia sedang menandatangani sebuah kontrak. Jadi, dia berkewajiban untuk memenuhi kontrak tersebut.
Melakukan Riset di eBay
eBay ternyata bukan cuma tempat untuk berjualan, atau berbelanja. eBay juga sering dijadikan oleh para marketer untuk melakukan riset atau penelitian. Para webmaster, blogger, writer, juga banyak yang menjadikan eBay sebagai sumber inspirasinya. Maksudnya? Begini bang... kite kan sudah pada tahu bahwa eBay ntu adalah sebuah pasar yang sangat besar. Berbagai jenis barang dan orang berkumpul disana.
Intinya? Begini bang.... Katakanlah si abang ini adalah seorang marketer yang ingin mencari informasi mengenai produk apa yang paling laku di pasaran. Abang sedang mencari informasi mengenai produk yang banyak di cari dan dibeli orang di internet. Lalu? Nah, kira-kira kemana abang akan mencari informasi tersebut?
Apakah ke tempat-tempat yang sepi pengunjung dan tidak ada transaksi jual beli? Nop, pastinya abang akan mencari tempat yang banyak orang, dan ramai transaksi jual beli. Dari tempat itu, abang bisa mendapatkan informasi mengenai produk apa yang sedang di gemari. Informasi itu bisa abang dapatkan dengan mudah di eBay.
Selain itu, eBay juga bisa dijadikan sebagai tempat untuk membandingkan harga. Cukup dengan duduk di kursi yang empuk, seseorang yang sedang mencari informasi mengenai harga dari suatu produk, bisa melakukannya di eBay. Dia bisa membandingkan masing-masing harga, antara pedagang yang satu, dengan yang lain. Tanpa susah payah dan mengeluarkan tenaga, dia bisa mencari harga yang termurah.
Berkarir di eBay
Berkarir? Maksudnya? Yep, selain melakukan jual beli, kita juga bisa menjadikan eBay sebagai tempat untuk berkarir, dan membangun reputasi. Kate si penulis, kalo kita punya niat serius untuk membangun bisnis online di eBay, yang mempunyai prospek jangka panjang, maka... reputasi adalah kebutuhan. Yup, kebutuhan, bukan sekedar kesenangan.
Kenapa reputasi dibutuhkan di eBay? Dan, bagaimana cara membangunnya? Seperti yang kita tahu, saat proses bidding berakhir dan mendapatkan pemenang, maka proses selanjutnya akan diserahkan secara langsung kepada buyer dan seller. Bisa dikatakan bahwa, pada tahap itu eBay tidak ikut campur. Tapi tentu saja, eBay tidak lepas tangan sepenuhnya. Jika ada suatu masalah, eBay juga siap membantu.
Dan jika semuanya berjalan lancar, artinya kedua pihak (buyer dan seller) merasa senang, maka keduanya akan mendapatkan point yang bagus. Si seller bisa memberikan komentar yang baik kepada si buyer, begitupun sebaliknya. Komentar-komentar inilah yang akan menentukan point yang didapat oleh seorang anggota eBay. Setiap komentar yang positif akan memberikan nilai yang positif. Dan sebaliknya.
Lalu apa pengaruhnya? Setiap kali seorang buyer ingin melakukan bidding, mereka biasanya akan melihat point atau reputasi yang dimiliki oleh si pedagang. Jika reputasinya baik, maka si buyer tadi jadi yakin, dan merasa aman untuk membeli dari pedagang itu. Tapi jika reputasinya buruk, tidak ada orang yang mau membeli dari pedagang itu. Itu artinya, barang dagangannya tidak akan pernah laku.
Akibatnya? Bisnisnya bisa kolaps, alias gulung tikar. Nah, orang yang serius ingin membangun bisnisnya di eBay, pasti tidak ingin mendapat point atau reputasi yang buruk. Mereka harus berusaha mendapatkan reputasi dan point yang bagus. Diantaranya dengan cara memberikan kepuasan kepada pelanggan. Itulah yang dimaksud dengan berkarir di eBay tadi.
Bersenang-senang di eBay
So, selama ini kita mengira eBay cuma tempat buat nyari duit, betul? Nop, ternyata kita salah. Masih ingat apa itu eBay? Yup, sebuah komunitas. Artinya? Selain itu berdagang, orang juga memanfaatkan eBay sebagai tempat untuk mencari kenalan, menemukan orang-orang dengan ketertarikan yang sama, melakukan chatting, bertanya dan belajar mengenai benyak hal, atau sekedar ngobrol untuk menghilangkan kejenuhan....
Wah, ternyata belajar eBay itu menyenangkan juga ya kawan. Tadinya aku mengira belajar eBay itu rumit dan memusingkan. Aku kira, eBay itu cuma buat mereka-mereka yang serius, jenius, dan berfulus (beruang dan berduit). Ternyata tidak juga. Itulah gunanya mempelajari hal-hal yang dikira menakutkan, mengerikan, membosankan, atau membingungkan, betul?
Bagaimana menurut mu teman? Apakah dengan belajar eBay ini bisa memberi mu sebuah harapan? Angan-angan? Impian dan masa depan? Atau... menurut mu berbisnis di eBay itu cuma bualan? Semoga tidak. Menurut ku... eBay itu bisa kita jadikan sebagai sebuah harapan untuk mencapai masa depan yang gemerlapan, hidup mapan, cukup sandang-pangan-dan papan. Tapi.... kapan?
Nah, kalo kamu memang tertarik mempelajari eBay lebih banyak lagi, sering-sering aja mampir kesini. Siapa tau tulisan-tulisanku berikutnya, bisa membantu mu memberi sebuah harapan baru, bukan janji-janji palsu yang hanya ingin mengeruk uang dari saku mu. Janji yo... tungguin episode eBay berikutnya...