Google - Sarana Riset Di Internet

Jika beberapa waktu yang lalu kita sudah membahas mengenai bagaimana cara menggunakan Google agar pencarian yang kita lakukan bisa memberikan hasil seakurat yang kita harapkan, maka kali ini kita akan membahas lebih jauh mengenai fasilitas search yang ada di Google.

Bagi yang sering melakukan pencarian, penelitian atau riset di internet, entah itu untuk mencari bahan untuk menulis, klipping, mencari bahan sebagai referensi, atau untuk keperluan-keperluan spesifik lainnya. Google merupakan tool atau sarana yang ampuh untuk membantu aktivitas tersebut.

Dengan bermilyar-milyar halaman web yang ada di internet. Maka untuk mencari dan menemukan sesuatu yang spesifik, seringkali bisa membuat frustasi. Kita seolah sedang mencari jarum di antara tumpukan jerami. Namun, sebenarnya kesulitan itu bisa teratasi seandainya saja kita tahu tool atau sarana yang bisa membantu aktivitas tersebut.

Dan Google adalah salah satu sarana yang bisa kita gunakan untuk melakukan berbagai macam pencarian di internet. Terlebih lagi jika kita mengetahui berbagai kemampuan yang dimiliki oleh Google. Nah, berikut ini beberapa operator yang bisa kita gunakan untuk melakukan pencarian-pencarian yang lebih spesifik:

  • filetype: - Operator ini digunakan untuk mencari file dengan tipe-tipe tertentu. Misalnya kita ingin mencari file di internet yang mengandung kata "belajar seo", dan file tersebut mempunyai extensi .pdf. Maka kita bisa menggunakan Google untuk mencarinya dengan cara memasukkan kata sebagai berikut: belajar seo filetype:pdf.
  • site: - Operator site ini sangat bermanfaat jika kita ingin mencari halaman yang mengandung kata/kalimat tertentu dalam suatu situs. Contohnya, katakanlah kamu ingin mencari halaman yang mengandung kata "belajar seo" di blog ini. Maka kamu bisa menggunakan Google untuk mencarinya, yaitu dengan cara memasukkan kata sebagai berikut: belajar seo site:belajar-yok.blogspot.com.
  • inurl: - Operator ini, sangat bermanfaat jika kamu, anda, dan kita sekalian, ingin mencari halaman yang didalam URL nya terdapat kata yang ingin kita cari. Misalnya kita ingin mencari halaman web yang mengandung kata belajar di URLnya. Maka kita bisa melakukannya dengan cara masukkan kata berikut ini di Google, inurl:belajar.
  • allinurl: - Operator allinurl ini cara kerjanya mirip dengan operator inurl tadi. Cuman bedanya, kalo inurl lebih efektif digunakan saat kita ingin mencari menggunakan satu kata saja. Sedangkan operator allinurl ini jika kita ingin mencari menggunakan beberapa kata. Sebagai contoh: allinurl:search engine optimization.
  • intitle: - Operator ini bermanfaat saat kita ingin mencari halaman web yang didalam judulnya terdapat kata atau kalimat yang ingin kita cari. Misalnya kita ingin mencari artikel yang mempunyai judul search engine optimization. Yang perlu diingat, saat kita melakukan pencarian menggunakan lebih dari satu kata menggunakan operator intitle ini, maka kita perlu menggunakan tanda kutip diawal dan di akhir kata/kalimat yang dicari.

Sebagai contoh: intitle:"search engine optimization". Sekarang kita coba dengan kalimat yang sama, namun tidak menggunakan tanda kutip intitle:search engine optimization. Coba perhatikan, apakah hasilnya yang ditunjukkan oleh Google tetap sama?

  • allintitle: - Operator ini berguna saat kita ingin mencari semua halaman web yang mengandung kata/kalimat yang ingin kita temukan di URL-nya. Operator ini cara kerjanya mirip dengan operator intitle tadi. Tapi ada bedanya, operator ini efektif digunakan bila kita mencari menggunakan beberapa kata, bukan hanya satu kata.

Misalnya kita ingin mencari halaman web yang mengandung kata: belajar dan kata seo di URL-nya. Maka masukkan kata sebagai berikut di Google: allintitle:belajar seo. Maka Google akan menampilkan semua halaman yang mengandung kata belajar, atau kata seo di dalam URLnya.

  • inanchor: - Operator ini digunakan saat kita ingin mencari halaman web yang mengandung anchor atau link menggunakan kata yang ingin kita cari tersebut. Misalnya kita ingin tahu halaman-halaman web yang menggunakan kata seo sebagai anchor atau link. Maka kita akan menemukannnya dengan cara memasukkan kata inanchor:seo di Google.
  • allinanchor: - Operator ini pada prinsipnya sama dengan operator inanchor, cuman bedanya, kalo operator allinanchor ini lebih efektif digunakan saat kita ingin mencari dengan menggunakan lebih dari satu kata.
  • related: - Operator ini berguna saat kita ingin mencari halaman-halaman yang mempunyai hubungan dengan suatu halaman web. Misalnya, kita ingin mengetahui halaman mana saja yang mempunyai hubungan dengan suatu halaman di Wikipedia yang berisi tentang Search Engine Optimization (SEO).

Dan halaman tersebut mempunyai alamat URL en.wikipedia.org/wiki/Search_engine_optimization. Kita bisa dengan segera mengetahui halaman mana saja yang mempunyai hubungan dengan halaman ini, yaitu dengan cara sebagai berikut: related:en.wikipedia.org/wiki/Search_engine_optimization. Dan Google akan menampilkan halaman-halaman web yang merujuk atau me-link ke halaman tersebut.

  • info: - Operator ini berguna untuk mengetahi informasi mengenai suatu halaman web. Coba kita gunakan contoh seperti contoh diatas. Tapi kali ini operator yang digunakan adalah operator info. Maka saat di Google kita akan memasukkan kata sebagai berikut: info:en.wikipedia.org/wiki/Search_engine_optimization.
  • link: - Operator ini berguna saat kita ingin mengetahui halaman-halaman yang me-link atau merujuk pada suatu halaman web. Coba kita gunakan contoh diatas sekali lagi. Dan kali ini operator yang digunakan adalah operator link. Coba perhatikan, apakah ada perbedaan antara hasil yang ditunjukkan oleh Google saat kita menggunakan operator link, dengan hasil saat kita menggunakan operator related.
  • cache: - Operator ini sangat bermanfaat saat kita ingin mengetahui, kapan terakhir kali Google mengupdate chace nya terhadap suatu halaman web. Misalnya ada suatu halaman web yang sering diupdate atau mengalami perubahan. Nah, operator chace ini bisa kita gunakan untuk mengetahui kapan Google terakhir kali menyimpan atau mengindex halaman tersebut.
  • define: - Operator ini bermanfaat saat kita ingin mencari defenisi dari suatu kata atau kalimat. Misalnya kita ingin mencari tahu defenisi dari kata search engine optimization. Maka kita bisa menemukannya dengan mudah melalui Google dengan cara memasukkan kata sebagai berikut: define:search engine optimization.

Nah... itu tadi beberapa operator yang umum dan sering digunakan. Dengan mengetahui fungsi dari setiap operator ini, maka pencarian yang kita lakukan bisa memberikan hasil yang lebih bervariasi. Selain itu, setiap operator ini juga bisa dikombinasikan satu dengan lainnya. Dengan mengkombinasikan beberapa operator sekaligus, maka hasil yang akan kita dapat akan jauh lebih bervariasi.